Banyak faktor dan permasalahan yang dihadapi oleh dinas/instansi yang bertanggung jawab untuk mengelola Penerangan Jalan Umum pada setiap daerah. Selain permasalahan internal, permasalahan eksternal juga tidak kalah banyak dan sangat mengganggu. Diantaranya adalah kurang/rendahnya kesadaran masyarakat dalam hal ikut menjaga fasilitas negara untuk kepentingan umum. Sehingga banyak terjadi pengrusakan lampu dan kap lampu, pencurian kabel instalasi, dan lain sebagainya yang dilakukan oleh oknum masyarakat yang tidak bertanggung jawab.
Selain itu, marak terjadi demonstrasi akhir-akhir ini dibeberapa daerah pada ruas jalan yang banyak terdapat Penerangan Jalan Umum juga menjadi salah satu penyebab banyaknya fasilitas negara ini yang rusak. Demonstrasi yang berakhir ricuh, dengan saling lempar antara para demonstran dan aparat sering mengenai lampu Penerangan Jalan Umum (PJU). Yang tentu saja dengan rusaknya penerangan jalan ini adalah menjadi tanggung jawab pemerintah daerah setempat melalui dinas/instansi terkait.
Bencana alam merupakan hal yang tidak dapat dihindari, namun dampaknya sangat luas. Termasuk juga pada rusaknya fasilitas Penerangan Jalan Umum. Bencana seperti banjir, tanah longsor, angin puting beliung, dan lain sebagainya.
Banyaknya lampu penerangan jalan yang berada didaerah pedesaan atau daerah terpencil yang merupakan hasil swadaya masyarakat tanpa adanya pemberitahuan atau koordinasi dengan pihak terkait seperti PLN dan Pemerintah Daerah, juga merupakan suatu permasalahan bagi instansi yang mengelola Penerangan Jalan Umum. Karena biasanya pihak PLN tetap membebankan tagihan listrik dari penerangan jalan swadaya masyarakat ini kedalam tagihan listrik pemerintah setempat.
![]() |
Ilustrasi |
Sumber gambar : www.kraksaan-online.com

Custom Search
0 Response to "Permasalahan Eksternal PJU"
Posting Komentar
Terima kasih dan semoga bermanfaat. Silahkan tinggalkan komentar