Banyak Daerah yang Kekurangan Penerangan Jalan Umum



Hingga saat ini masih banyak daerah-daerah di Indonesia yang masih mengalami kekurangan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU), yang disebabkan oleh berbagai hal dan kendala, diantaranya adalah luasnya daerah atau area cakupan yang akan diberi penerangan jalan, minimnya atau kurangnya dana yang dimiliki oleh pemerintah daerah setempat, banyaknya biaya tagihan listrik untuk Penerangan Jalan dikarenakan penggunaan material yang masih boros energi dan kurangnya kesadaran masyarakat untuk ikut serta membantu merawat dan memelihara fasilitas penerangan jalan yang ada.

Seperti yang dilansir dari republika.co.id bahwa di Kota Depok hingga 2014, penerangan jalan yang telah terpasang 9.203 unit yang terdiri dari 5.724 unit PJU jalan utama dan 3.479 PJU jalan lingkungan, sedangkan idealnya adalah 

33.181 unit PJU, yang berarti masih terdapat kekurangan hingga 23.978 unit. 

Tak jauh bedanya dengan tetangganya, Jakarta Timur hingga bulan Desember tahun 2014 baru terpasang 40 ribu titik penerangan jalan umum, sedangkan jumlah penerangan jalan yang diperlukan idealnya adalah 91 ribu titik, sehingga masih terdapat kekurangan sekitar 51 ribu titik penerangan jalan umum. (sumber : diolah dari beritajakarta.com).

Pekerjaan pemasangan, perawatan dan pemeliharaan PJU

Sedangkan di Kota Tangerang Selatan, sejak tahun 2011 hingga tahun 2013 sudah 63% lampu penerangan jalan yang terpasang yaitu sebanyak 2.479 unit lampu dari target sebanyak 3.949 unit lampu. Sisanya 37% atau sebanyak 1470 unit akan diselesaikan hingga 2015 ini.

Selain beberapa daerah diatas yang masih mengalami kekurangan fasilitas penerangan jalan umum, masih banyak lagi daerah lain di Indonesia yang juga mengalami banyak kekurangan fasilitas serupa. Terutama untuk daerah-daerah pinggiran dan daerah pedesaan. 

Untuk itu, agar seluruh daerah di tanah air ini bisa menikmati fasilitas penerangan jalan ini, bukan hanya menjadi tugas dan kewajiban pemerintah daerah setempat. Masyarakat juga sangat diharapkan peran sertanya dalam ikut menjaga, merawat dan memelihara fasilitas yang ada, agar tidak terjadi pembengkakan biaya pengadaan pemeliharaan yang akibatnya tidak bisa memenuhi kekurangan yang ada.

Pemerintah Daerah juga diharapkan bisa membuat kebijakan dan terobosan dalam hal penggunaan energi dan material yang lebih hemat energi, sehingga bisa dilakukan penghematan dari segi biaya tagihan listrik dan biaya pemeliharaan serta biaya pengadaan setiap tahunnya. Dengan adanya penghematan yang signifikan, tentunya kedepan Pemerintah Daerah akan mampu sedikit demi sedikit mencukupi kebutuhan fasilitas penerangan jalan didaerahnya masing-masing.
Custom Search

0 Response to "Banyak Daerah yang Kekurangan Penerangan Jalan Umum"

Posting Komentar

Terima kasih dan semoga bermanfaat. Silahkan tinggalkan komentar

Back to top

Cek Tagihan Listrik